Daftar Isi

Fankymedia.com – Berkunjung ke luar kota baik dalam rangka liburan maupun urusan pekerjaan sudah pasti membutuhkan penginapan sebagai tempat istirahat seusai beraktivitas. Begitu juga jika kamu berkunjung ke kota Bandung, mimin punya info seputar akomodasi yang rekomended yaitu The Gaia Hotel Bandung untuk kamu singgahi.

Disini kamu tidak hanya sekedar istirahat saja melainkan bisa sekaligus berwisata loh. Bagaimana tidak, adanya pemandangan berupa perbukitan diselimuti dengan pohon rindang yang akan memanjakan mata serta membuat tubuh menjadi rileks.

Sebelum kamu berangkat menuju ke kota Bandung, mimin sudah buatin beberapa informasi penting yang perlu diketahui seperti alamat, harga kamar, menu sampai fasilitas lengkap yang sudah disediakan khusus buat para tamunya.

Daya Tarik The Gaia Hotel Bandung

The Gaia Hotel Bandung - Review, Alamat, Harga Sewa Kamar dan Menu
Foto by @thewatch.thef30

Selain desain bangunan yang elegan, pemandangan alam yang begitu mempesona berada tepat di sebelah hotel membuat setiap orang penasaran dan ingin mencoba sensasi menginap di hotel ini. Maka jangan heran meskipun baru dibuka soft opening pada 3 November 2021 kemarin saat ini hampir disetiap kamar ada tamunya.

Hotel ini berada di dataran tinggi kawasan Cidadap yang keindahan alamnya masih sangat terjaga keasriannya. Jadi selain pemandangan, kamu juga akan merasakan sejuknya udara khas dataran tinggi yang begitu segar dan bisa mengusir rasa penat setelah bekerja maupun liburan.

Jadi kalau kamu menyewa kamar disini akan merasakan suasana istirahat sembari liburan loh sob. Buat orang yang hobi mengkoleksi foto, suasana alam disini sangat pas jika dijadikan sebagai background buat di unggah ke sosial media maupun kedalam album kenangan.

Harga Sewa Kamar The Gaia Hotel Bandung

Foto by @thegaiabandung

The Gaia Hotel memberikan dua pilihan tipe kamar yaitu Deluxe City View dan Family Studio supaya para tamu bisa memilih sesuai dengan kebutuhan maupun budget masing-masing. Harga sewa kamar hotel ini memang tergolong tinggi karena dibandrol mulai dari Rp 2.500.000,- per malamnya.

Kamu bisa membooking secara online terlebih dahulu untuk memastikan kalau ada kamar yang kosong. Mengingat hotel ini hampir setiap harinya dipenuhi para tamu. Untuk melakukan booking bisa melalui situs Booking.com, Agoda.com maupun situs lain yang biasa kamu pakai.

Daftar Harga Menu The Gaia Hotel Cidadap Bandung

The Gaia Hotel Bandung - Review, Alamat, Harga Sewa Kamar dan Menu
Foto by @fransdvds

Kurang lengkap rasanya kalau sedang berada di tempat tergolong mewah seperti ini namun tidak mencicipi aneka hidangan yang telah disediakan, berikut ini adalah daftar menu beserta harganya.

Menu Appetizer:

  • Rujak Cireng: Rp 28.000,-
  • Lotek Bandung: Rp 35.000,-
  • Tahu Gejrot: Rp 35.000,-
  • Lumpia Goreng: Rp 55.000,-
  • Assorted Fritters Platter: Rp 55.000,-
  • Som Tam: Rp 58.000,-
  • Thai Shrimp Crispy Bread: Rp 68.000,-
  • Kepiting Soka Salad: Rp 88.000,-

Menu Makanan:

  • Sate Ayam Madura: Rp 80.000,-
  • Sate Meranggi: Rp 120.000,-
  • Sate Kambing: Rp 160.000,-
  • Iga Bakar: Rp 180.000,-
  • Sop Buntut: Rp 19.000,-
  • Sayur Asem: Rp 55.000,-
  • Soto Ayam Lamongan: Rp 95.000,-
  • Soto Bandung: Rp 95.000,-
  • Soto Kuning Bogor: Rp 95.000,-
  • Soto Tingkar: Rp 95.000,-
  • Nasi Tutug Oncom: Rp 95.000,- (M) / Rp 160.000,- (L)
  • Nasi Kemangi Ayam Suir Komplit: Rp 95.000,- (M) / Rp 160.000,- (L)
  • Nasi Liwet Ikan Asin: Rp 95.000,- (M) / Rp 160.000,- (L)
  • Beef Char Kway Teow: Rp 13.000,-
  • Malaysian Chicken Rendang: Rp 108.000,-
  • Singapore Seafood Curry Laksa: Rp 135.000,-
  • Phad Tahi: Rp 135.000,-
  • Semeja Lamb Curry: Rp 195.000,-
  • Sinigang Baka: Rp 195.000,-

Menu Minuman:

  • Fresh Fruit Platter: Rp 45.000,-
  • Es Cendol: Rp 45.000,-
  • Pisang Goreng: Rp 45.000,-
  • Es Shanghai: Rp 65.000,-
  • Kao Niew Mamuang: Rp 65.000,-
  • Ice Cream (3 Scoops): Rp 75.000,-

Note: Daftar menu beserta harga yang mimin rangkum merupakan informasi saat ini ya, jadi bisa saja terjadi perubahan sewaktu-waktu tanpa ada pemberitahuan terlebih dahulu.

Alamat The Gaia Hotel Cidadap Bandung

Foto by @osuryata

Jika kamu ingin mencoba sensasi menginap di hotel ini, silahkan kunjungi alamatnya di Jalan Dr. Setiabudi Nomor 430, Ledeng, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat 40143. Buat pengunjung yang datang dari luar kota dan membawa kendaraan pribadi bisa mengikuti petunjuk pada peta Google Maps berikut ini.

Penting sebelum menuju ke alamat agar membooking maupun mengecek kamar untuk memastikan masih ada dan tidaknya, silahkan lihat Disini.

Fasilitas yang Ada

Penginapan semewah ini sudah pasti telah mempersiapkan beragam fasilitas supaya para tamu merasakan kepuasan selama menginap disini, antara lain:

  • Mushola
  • Tempat Parkir
  • Stop Kontak
  • Restaurant
  • Akses Wi-Fi
  • Rooftop Garden
  • Coworking Space
  • Ruangan AC
  • Infinity Pool
  • Spa & Gym
  • Fasilitas Protokol Kesehatan
  • Toilet

Jam Operasional

Perhatikan juga waktu masuk dan keluar hotel ini yaitu check in pada pukul 15.00 WIB dan check out pukul 12.00 WIB. Info lebih jelasnya bisa menghubungi pengelola di (022) 20280780.

Baca juga:

Mimin akhiri dulu informasi tentang The Gaia Hotel Bandung pada kesempatan kali ini ya sob, silahkan kunjungi website ini kembali jika membutuhkan info seperti akomodasi, tempat wisata, kuliner maupun cafe. Happy holiday..!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Iklan