Objek Wisata Alam Seribu Batu Songgo Langit Bantul – Kembali lagi mimin akan membahas mengenai lokasi wisata di Jogja yang tidak ada habisnya dan tentunya sangat seru untuk dikunjungi. Daerah ini memang patut disebut dengan daerah istimewa karena disini surganya tempat wisata dan juga kuliner.
Meskipun hampir semua daerah pariwisatanya sudah cukup terkenal dikalangan wisatawan, mungkin masih ada sebagian dari anda yang belum tahu kalau Jogja tidak hanya terkenal disatu tempat yaitu Malioboro. Namun terdapat cukup banyak area wisata yang menawarkan keindahan eksotis.
Beberapa tempat wisatanya antara lain, Puncak Becici, Waduk Sermo di Kulon Progo, Tlogo Putri dan masih banyak lagi. Nah pada kesempatan kali ini kami akan membahas mengenai Seribu Batu Songgo Langit yang ada dikawasan Bantul Yogyakarta.
Harga Tiket Masuk Wisata Alam Seribu Batu Songgo Langit
Untuk bisa memasuki Seribu Batu Songgo Langit ini pengunjung tidak dipungut biaya yang mahal dan sangat bisa dijangkau oleh semua kalangan yaitu sebesar Rp.2.500,- saja. Uniknya lagi, ketika pengunjung yang ingin mengambil foto akan dimintai sumbangan seikhlasnya alias petugas tidak memberi bandrol khusus.
Jika pengunjung membawa kendaraan pribadi akan dikenakan biaya parkir mulai dari Rp.2.000 hingga Rp.20.000 tergantung jenis kendaraan yang digunakan. Area parkirnya juga cukup luas bahkan muat untuk parkir kendaraan rombongan seperti minibus dan bus.
Kunjungi Juga: Daftar Tempat Wisata Kuliner Di Jogja
Harga diatas tentu sangat tidak sebanding dengan keindahan yang disuguhkan untuk para pengunjungnya.
Fasilitas Yang Ada
Sebagai tempat wisata yang cukup ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai kota bahkan negara, tentu telah menyediakan berbagai fasilitas yang memadai supaya pengunjung menjadi betah, puas dan mengesankan.
Beberapa fasilitas yang ada yaitu mulai dari mushola, camping ground di puncak, toilet umum, gardu pandang, jeep adventure, warung makan, panggung sekolah alam dan masih banyak lagi.
Spot Foto Dan Aktivitas Di Seribu Batu Songgo Langit
Spot foto merupakan merupakan hal penting yang harus ada disetiap area pariwisata. Nah kabar baiknya dilokasi terdapat beberapa spot foto instagramable dengan berbagai background serta memiliki nilah tersendiri. Diantaranya:
1. Puncak Songgo Langit
Lokasi ini tidak hanya cocok dijadikan sebagai spot foto saja, dapat pula digunakan untuk memanjakan mata dengan melihat hamparan hutan yang luas dan hijau.
2. Taman Tumpah
Taman Tumapah juga tidak kalah keren untuk dijadikan sebagai spot, disini ada terdapat sekumpulan bunga berwarna-warni yang seolah-olah tumpah dari wadah/embernya.
3. Kincir Angin Di Puncak
Bagi wisatawan yang suka berburu tempat wisata intagramable harus banget ambil sebanyak-banyaknya foto disini. Perpaduan antara kincir angin serta terlihatya hamparan hutan pinus yang hijau sangat bagus dijadikan background fotomu.
4. Bermain Ayunan Baper
Ayunan Baper ini bisa dinaiki oleh dua orang sekaligus, sangat cocok untuk berfoto bareng pasangan sehingga seperti layaknya pengantin. Waduh jadi baper.
5. Rumah Hobbit
6.Flying Fox
Buat anda yang suka bermain diwahana cukup menantang bisa mencoba flying fox yang ada di Seribu Batu nih. Meluncur diatas ketinggian sembari menikmati pemandangan alam yang indah pasti akan sangat seru.
7. Taman Tumpah 2
Disini terdapat taman tumpah satu dan dua, yang membedakan taman tumpah 2 yaitu tidak disertai bunga warna-warni didepannya, melainkan hanya seperti ember besar yang terbuat dari kayu dan bisa untuk dukuk dan berfoto oleh wisatawan.
8. Gardu Pandang
Gardu pandang ini hanyalah sebuah tulisan nama tempat wisata yang tertulis Wisata Seribu Batu Songgo Langit. Biasanya banyak wisatawan yang mengambil foto disini bersama teman-teman maupun keluarganya untuk mengabadikan moment liburan tersebut.
Alamat Seribu Batu Songgo Langit
Untuk mengunjungi lokasi ini anda bisa datang ke Jalan Hutan Pinus Nganjir, Sukorame, Mangunan, Dlingo, Bantul, Yogyakarta.
Demikian artikel tentang Objek Wisata Alam Seribu Batu Songgo Langit Bantul yang dapat kami tuliskan untuk anda pada kesempatan kali ini, semoga dapat memberikan manfaat untuk anda. Silahkan share jika dirasa cukup bermanfaat. Mampir yuk ke tempat nongkrong yang asyik di Jogja